Anti Ribet, Berikut Cara Mendaftar Asuransi Pendidikan BCA

Anti Ribet, Berikut Cara Mendaftar Asuransi Pendidikan BCA

Selain biaya rumah sakit, biaya pendidikan setiap tahunnya juga mengalami kenaikan. Dan untuk masa depan buah hati tentu semuanya ingin yang terbaik. Persiapan untuk anak juga sebaiknya dimulai sejak dini, inilah mengapa banyak orang tua yang membuka asuransi pendidikan salah satuny a di BCA. Nah, berikut cara mendaftar asuransi pendidikan BCA.

Tentang Asuransi Pendidikan Milik BCA

Selain memiliki produk perbankan, BCA yang bekerjasama dengan PT AIA Financial memiliki beberapa produk asuransi. Untuk produk asuransi pendidikan namanya Proteksi Edukasi Maksima (EduPlan). Produk ini masuk dalam jajaran asuransi jiwa yang tujuannya untuk pemenuhan kebutuhan dana pendidikan anak, ketika tertanggung meninggal.

BCA sendiri berperan sebagai pihak yang memasarkan dari asuransi PT AIA Financial. Nantinya nasabah harus membayar premi dalam jangka waktu 5, 10 dan juga 15 tahun. Membayar premi tersebut, maka anda bisa mendapatkan manfaat pendidikan di usia anak dari 18 sampai 21 tahun dengan pertanggungan sebesar 200%, tetapi untuk masing masing umur akan berbeda.

Kelebihan Dari Asuransi Pendidikan dari BCA

Sebelum anda mengetahui cara mendaftar asuransi pendidikan BCA, anda juga harus tahu kelebihan dari asuransi pendidikan ini. Seperti pembayaran premi yang fleksibel, mengingat asuransi mengikat hingga jangka waktu tertentu. Anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan, mulai dari premi 5 tahun, 10 tahun hingga 15 tahun sehingga tidak terlalu memberatkan.

Read More

Kelebihan lainnya juga ada pembebasan premi apabila pemegang polis cacat atau meninggal dunia. Belum lagi nasabah juga bisa mendapatkan manfaat tambahan lainnya seperti bonus akhir polis ataupun bonus tahunan. Nasabah juga bisa memilih asuransi tambahan berupa payor waiver edu yang akan memberikan manfaat untuk memberikan premi pemegang cacat atau meninggal dunia.

Manfaat pendidikannya akan berbeda tergantung dari usia dari yang ditanggung. Untuk usia 18 tahun bisa mendapatkan 80% pertanggungan, sementara untuk usia tertanggung mulai 19 tahun sampai 21 tahun akan mendapatkan dana pertanggungan 40%. Terdapat juga Manfaat meninggal yang terdiri dari  nilai tunai, akumulasi manfaat pendidikan dan lainnya.

Cara Untuk Bergabung Dengan Asuransi Pendidikan BCA

cara mendaftar asuransi pendidikan BCA tidaklah sulit, anda harus memenuhi persyaratan terlebih dahulu. Untuk mengajukan polis minimal usianya mulai dari 18 tahun. Kemudian siapkan dokumen seperti surat pengajuan asuransi jiwa, kartu identitas, Ilustrasi sampai dengan Surat Kuasa Pendebetan rekening. Jika semuanya sudah dilengkapi anda tinggal mengajukan.

Dan calon nasabah juga harus memiliki produk tabungan Tahapan BCA. Untuk mendapatkan persetujuan, maka anda juga harus mengisi formulir tabungan berjangka. Setoran awalnya mulai dari Rp 500 ribu setiap bulan, berlaku kelipatan Rp 50 ribu. Cara ini tentu tidaklah ribet, jika anda memang bisa datang langsung ke cabang tentu proses akan lebih cepat.

Apabila akan ada perubahan terkait dokumen, anda bisa melakukan pergantian dengan menghubungi pihak bank selambatnya 90 hari. Pembayaran preminya juga fleksibel, bisa ditarik langsung dari autodebet rekening bank, mobile banking, internet banking atau bisa datang langsung ke teller bank.

Proses cara mendaftar asuransi pendidikan BCA dan pembayaran premi memang mudah. Begitu juga untuk proses klaim asuransi ataupun cek polis yang tidak ribet. Anda bisa langsung menghubungi Customer Care Line AIA ataupun langsung mengunjungi kantor cabang terdekat.

Memutuskan memiliki asuransi ataupun tabungan berjangka memang harus matang. Mengingat anda akan terikat dalam jangka waktu tertentu. Tabungan Pendidikan BCA bisa anda jadikan pilihan untuk putra putri anda, agar pendidikannya terjamin. Selain menggunakan tabungan pendidikan, anda juga bisa memilih menabung atau berinvestasi.

Related posts

Leave a Reply